Hidetaka Miyazaki Ungkap Info Soal Luas Dunia Elden Ring
Game terbaru dari developer From Software berjudul Elden Ring menjadi salah satu game paling diantisipasi kehadirannya oleh para gamer. Menambah antusiasme yang saat ini terjadi, Hidetaka Miyazaki menyebutkan bahwa dunia game Elden Ring akan memiliki lokasi yang sangat luas di area Lands Between atau setting lokasi dalam game ini.
Daftar isi
Jelajahi Dunia yang Luas Elden Ring dalam Lands Between
Informasi ini berasal dari interview pihak IGN dengan Direktur FromSoftware, yaitu Hidetaka Miyazaki. Dalam interview tersebut, Miyazaki mengatakan bahwa pemain dapat menjelajahi dunia Elden Ring yang sangat luas dalam area Lands Between yang penuh dengan percabangan.
Secara spesifik, game ini memiliki 6 wilayah besar utama yang berperan penting dalam cerita. Masing-masing lokasi tersebut akan memiliki sejumlah dungeon beserta jalan kecil yang dapat dijelajahi dengan berbagai macam musuh, boss dan juga harta karun seperti item serta equiment yang menanti. Dari sana, dijelaskan pula bahwa game ini akan menjadi proyek game terbesar yang pernah Miyazaki buat bersama dengan From Software.
Setiap Lokasi Akan Terhubung Satu Sama Lain
Belajar dari pengalaman membuat game serial Souls dan Bloodborne, Miyazaki mengatakan bila lokasi dungeon yang pemain temukan nanti akan banyak memiliki beragam level desain unik yang dikuasai oleh para karakter Demigod. Semua area itu juga akan saling terhubung satu sama lain ke dalam Lands Between yang notabene merupakan setting dunia dalam cerita Elden Ring.
Miyazaki dan timnya telah menyiapkan lokasi-lokasi tersebut secara berurutan menyesuaikan cerita Elden Ring. Meskipun begitu, para pemain tidak perlu mengikuti urutan lokasi tersebut yang akan mereka kunjungi. Dengan ikut mengimplementasikan fitur fast travel, mereka dapat dengan bebas menjelajahi luasnya dunia Elden Ring sama halnya ketika mereka bermain serial Souls dan Bloodborne.
Tentang Elden Ring
Elden Ring adalah game terbaru dari FromSoftware yang memiliki gameplay seperti serial Souls, Bloodborne dan Sekiro: Shadows Die Twice dengan berbagai fitur unik di dalamnya. Cerita game ini dibuat oleh Hidetaka Miyazaki dari FromSoftware bersama dengan penulis novel populer Game of Thrones, yaitu George R.R. Martin.
Melalui situs resmi Bandai Namco selaku pihak publisher, telah menjelaskan cerita dari game Elden Ring. Berikut ini adalah deskripsi ceritanya yang sudah saya terjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia.
The Golden Order telah hancur
Bangkitlah yang Ternodai, dengan bimbingan oleh petunjuk dari kekuatan Elden Ring dan menjadi Elden Lord di Lands Between.
Di tempat tersebut dipimpin oleh Ratu Marika yang Abadi, Elden Ring sumber dari Erdtree telah hancur berkeping-keping.
Para keturunan dari Marika, semua Demigod, berusaha merebut pecahan dari Elden Ring tersebut yang dikenal sebagai Great Runes. Dan kegilaan yang telah ternodai dengan kekuatan mereka memicu sebuah perang The Shattering. Sebuah perang yang bertujuan untuk meninggalkan kehendak dari Yang Maha Besar.
Dan sekarang bimbingan petunjuk tersebut akan diberikan kepada dia yang ternodai oleh harta emas dan diusir dari Lands Between. Kau orang mati yang masih hidup, karuniamu yang telah lama hilang. Ikuti jalan menuju Lands Between dibalik kabut lautan untuk merebut Elden Ring.
Dan menjadi seorang Elden Lord.
Itulah informasi mengenai game Elden Ring memiliki dunia sangat luas yang dapat dijelajahi oleh pemainnya nanti. Game ini rencananya akan rilis pada 21 Januari 2022 untuk platform Playstation 4, Playstation 5, Xbox One, Xbox Series dan PC.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Elden Ring atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via faisal