Tanpa Jajal Lapangan, Shesar Vito Menangi Laga Pertama China Open 2023

Shesar Hiren Rhustavito mulus ke babak kedua China Open 2023. Padahal ia tidak sempat menjajal lapangan lebih dulu dan bergabung setelah menyusul belakangan.

Ya, ia sebelumnya memang hanya terdaftar sebagai pemain reserve di China Open 2023, yang diselenggarakan di Olympic Sports Center Gymnasium, pada 5-10 September.

Namun, belakangan namanya kemudian masuk dan lolos ke babak utama. Ia menggantikan Kunlavut Vitidsarn (Thailand) yang mundur, sehingga saat tiba di Negeri Tirai Bambu terbilang mendadak. Ia baru berangkat pada Minggu (3/9), atau satu hari setelah tim besar bertolak ke China.

Baca juga: China Open 2023: Vito Lolos ke Babak 16 Besar

Makanya, kesempatan untuk menjajal lapangan pertandingan pun belum sempat ia lakukan. Sementara, Shesar Hiren Rhustavito dijadwalkan main di hari pertama, Selasa (5/9). Tapi mepetnya waktu persiapan di China Open 2023 tak menjadi kendala.

Terbukti, ia mampu memastikan tiket 16 besar setelah memenangkan pertandingan melawan Priyanshu Rajawat dari India. Dia menang straight game 21-13, 26-24 atas Rajawat.

“Pertama saya bersyukur akhirnya bisa bermain di China Open, ini menjadi kesempatan yang sangat berarti buat saya. Hari ini saya juga bisa memenangkan pertandingan,” katanya dalam kutipan cepat melalui PBSI.

“Saya menyusul tim hari Minggu setelah dapat kabar masuk ke babak utama, kemarin saya baru sampai sore jadi tidak sempat menjajal lapangan tapi secara persiapan dan latihan di Jakarta, saya sudah siap untuk bertanding. Hanya memang tadi harus cepat beradaptasi dengan shuttlecock dan lapangan yang cukup berangin,” ujarnya.

Shesar Vito lantas menjelaskan jalannya pertandingan hari ini, hingga dia mampu melewatinya dengan kemenangan dua gim.

Baca juga: Daftar Wakil-wakil Indonesia di China Open 2023

“Di gim pertama lawan mungkin kurang siap dalam arti saya bisa banyak kesempatan untuk memenangkan poin. Di gim kedua poin sangat ketat tapi saya beruntung bisa menyelesaikannya,” ujarnya.

Di gim kedua partai China Open 2023 itu, Vito memang susah payah untuk mendapatkan match poin. Setelah unggul 20-19, ia justru gagal mengembalikan shuttlecock sehingga poin kemenangan menjadi milik lawan.

Situasi serupa terjadi hingga Shesar Vito harus melalui empat kali poinnya diimbangi lawan, sebelum akhirnya menang 26-24. “Momen poin 24 tadi juga cukup jadi momentum ketika saya jatuh terpeleset tapi lawan tidak bisa mengembalikan bola dengan baik. Tentunya sangat menegangkan di poin-poin akhir, saya hanya coba menjaga fokus dan ketenangan,” tambahnya.

(mcy/krs)