Selain Tighnari, Bocoran Banner Genshin Impact 3.0 Bakal Hadirkan Karakter Rerun Archon!
Arc Inazuma telah mencapai akhir dan menjadi pertanda bahwa patch 2 Genshin Impact sudah sampai di penghujung. Artinya, developer bakal hadirkan region baru yang sudah lama dinanti-nantikan oleh gamers, Sumeru.
Seperti biasa, setiap update Genshin Impact secara rutin luncurkan banner wish karakter yang akan dibagi menjadi dua phase. Seorang leaker yang sangat credible membagikan informasi seputar banner Genshin Impact 3.0, di mana kabarnya bakal hadirkan karakter yang super duper keren!
Siap Bengek! Banner Genshin Impact 3.0 Bakal Adakan Rerun Zhongli, lho!
Menurut cuitan Twitter-nya, banner pertama yang akan hadir di Genshin Impact 3.0 adalah banner wish karakter Tighnari serta sang Geo Archon, Zhongli! Adapun untuk phase kedua, bakal diadakan banner rerun untuk Ganyu serta Sangonomiya Kokomi.
Meskipun beredar kabar bahwa update 3.0 akan dibagi ke dalam 3 phase, tampaknya developer HoYoverse memutuskan untuk tetap bergerak dalam 2 phase saja. Dengan begini, dipastikan bahwa Tighnari menjadi satu-satunya karakter baru bintang *5 yang akan muncul di Genshin Impact 3.0.
Update terbaru juga bakal merilis dua karakter baru bintang *4, Collei dan Dori. Collei sudah sejak lama muncul di manga Genshin Impact, dan kabarnya dia akan muncul di banner pertama.
Namun ada juga yang mengatakan bahwa Collei bisa didapat secara gratis sebagai perayaan update Sumeru. Adapun untuk Dori sendiri akan menjadi karakter berelemen Electro dan dirumorkan akan hadir di banner phase 2.
Kabarnya, Tighnari Dapat Menjadi DPS Terbaru yang Bakal Hadir di Banner Genshin Impact 3.0
Sebagian besar komunitas di Genshin Impact percaya bahwa namanya diadopsi dari seorang ilmuwan Arab “Al-Tighnari”. Hal ini bisa jadi benar sebab Sumeru juga mengambil inspirasi dari kawasan SWANA atau Timur Tengah di dunia nyata.
Bocoran beta terbaru ungkapkan bahwa Tighnari akan menjadi DPS terbaru di Genshin Impact. Ia berfokus pada serangan Charged Attack, sama seperti Ganyu. Potensi damage Tighnari berskala Elemental Mastery yang mana merupakan hal yang wajar untuk para karakter Sumeru Genshin Impact.
Itulah kabar terbaru mengenai bocoran banner Genshin Impact 3.0 yang hadirkan berbagai macam karakter yang pastinya bakal menguras kocek Primogems kita nih! Jadi, sudah menentukan akan pull banner yang mana?
Nantikan terus kabar terbarunya hanya di Gamebrott, ya!
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Genshin Impact atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author